Leadershipstreet Indonesia

Leadershipstreet Indonesia


Inilah 5 Pilihan Profesi Buat Perempuan Kreatif

Posted: 18 Nov 2014 08:53 PM PST

 5 profesi perempuan
ilutrasi foto : shuttestock

INDONESIA ONLINE BUSINESS | Perempuan Indonesia yang memiliki bakat, sifat disiplin, loyal, kerja keras, dan mampu mempengaruhi lingkungannya dapat disebut sebagai perempuan yang kreatif. Karakter ini bisa menjadi modal perempuan dalam berwirausaha. Bidang profesi yang disarankan untuk perempuan yang kreatif, 5 Profesi Perempuan Kreatif.



Buat kamu yang punya jiwa kreatif, pasti menyenangkan kalau bisa bekerja sesuai dengan apa yang kamu suka. Enggak usah bingung untuk menentukan profesi apa yang akan kamu pilih asal itu sesuai dengan keinginanmu. Saat ini industri kreatif pun terus berkembang pesat sehingga banyak lahan pekerjaan yang cocok buat kamu yang enggak berminat kerja yang biasa-biasa aja. Situs Gladis.Co dalam rilisnya merekomendasikan 5 pekerjaan yang mungkin cocok untukmu.

1. Penulis

Kalau kamu suka nulis, banyak banget lho jenis pekerjaan menulis yang bisa kamu pilih. Dari mulai scriptwriter di radio, copywriter di advertising, beauty writer di majalah perempuan, atau jurnalis di media seperti tv atau media online. Pekerjaan sehari-hari kamu tentu saja menulis, mencari ide, riset, membuat storyline, atau mencari berita.

2. Fashion Stylist

Tanpa disadari ternyata selera fashion kamu tuh bagus dan sering dapat pujian. Ini juga salah satu kelebihan lho! Kamu bisa mencoba pekerjaan sebagai fashion stylist di majalah perempuan. Tugas Fashion stylist itu dimulai dari membuat konsep kostum sesuai dengan kebutuhan, misalnya pemotretan cover majalah. Fashion Stylist juga harus tahu tempat-tempat belanja kostum/penyewaan kostum, butik-butik dari para fashion designer, mengerti merek-merek pakaian dan karakter merek itu sendiri.

3. Desainer

Pekerjaan desainer juga banyak macamnya, Kamu bisa mengerucutkan lagi desainer seperti apa yang kamu sukai. Web designer, graphic designer, interior designer, atau malah fashion designer. Ini salah satu pekerjaan yang menyenangkan karena kamu bisa mengeluarkan ide-idemu pada sebuah karya yang nantinya akan dinikmati orang lain.

4. Creative

Kamu yang punya banyak ide gila, bisa memilih bekerja sebagai tim kreatif di televisi/production house. Kamu harus pintar-pintar mencari ide apa yang kira-kira bisa disukai banyak orang, kamu juga harus tahu apa yang orang-orang inginkan saat itu. Umumnya pekerjaan ini akan dilakukan bersama-sama alias kerja tim. Setelah merumuskan ide, kamu juga yang akan menjalankan konsep tersebut, dan kamu juga yang akan memastikan semuanya berjalan lancar sampai tahap produksi.

5. Media Sosial

Kalau kamu aktif di media sosial, enggak ada salahnya kamu jadikan ini pekerjaanmu. Kamu bisa memilih digital planner, social media strategist, content writer, atau social media officer. Tentu saja semua ini berhubungan dengan media sosial yang pasti sudah akrab dengan kehidupanmu sehari-hari. Tugasmu kalau bergelut di bidang media sosial ini tentunya seputaran interaksi di media sosial, pengenalan produk, membuat strategi agar akun media sosial yang sedang kamu garap meningkat dari berbagai sisi


Memang ada bidang-bidang tertentu tidak dapat dilakukan oleh perempuan, mengingat peran ganda yang harus mereka jalankan dalam kehidupan. Sebaliknya, ada bidang khusus yang bisa dilakukan oleh perempuan kapan saja seperti 5 Pilihan Profesi Buat Perempuan Kreatif.



sumber : gladis.co diolah kembali
Previous
Next Post »